Minggu, 22 April 2012

Jersey Unik dan Tidak Biasa Tim-tim Sepakbola

OK, this is my first post, hhe
So, let's start !
Mungkin banyak orang yang tidak begitu mementingkan desain ataupun warna jersey-jersey tim sepakbola, tapi bila kita perhatikan dengan cermat, mulai beberapa musim ini banyak tim-tim yang mulai memakai desain jersey yang unik dan tidak biasa. Tentunya ini juga merupakan salah satu perkembangan baru dalam dunia sepakbola.
Berikut adalah contonya :
1. Olympique de Marseille (Musim 2011/2012)

 Ya, musim ini Marseille, tim yang baru saja menjuarai Piala Liga Prancis atau Coupe de La Ligue ini, mempunyai jersey away yang menurut saya cukup unik. Dengan warna dasar oranye yang sudah cukup akrab dengan Marseille, ditambah dengan motif barcode warna biru, membuat jersey ini cukup orisinil. Jersey yang didesain oleh Adidas ini menjadi seragam away ketiga OM.


Full-back OM, Rod Fanni memakai seragam away oranye

2. Juventus (Musim 2011/2012)

 Sebenarnya warna merah muda bukanlah hal baru bagi Juventus. Merunut pada sejarah berdirinya klub, awalnya Juventus memang akan mengenakan seragam berwarna merah muda sejak awal berdirinya klub. Mereka pun memesan seragam merah muda tersebut di Inggris. Namun, saat seragam dikirimkan ke Kota Turin, mereka mendapatkan seragam berwarna hitam putih.Ternyata perusahaan pembuat seragam dari Inggris tersebut salah mngirimkan seragam. Jadilah sampai sekarang Juventus malah terkenal dengan seragam hitam putihnya tersebut. Tapi pada musim ini, mereka menggunakan seagam away berwarna merah muda. Walau menjadi warna asli seragam Juventus, tapi jersey berwarna merah muda sangat jarang dipakai oleh tim-tim sepakbola, khususnya di Eropa.

jersey Mirko Vucinic
3. Tim Howard (Musim 2011/2012)
Bila dulu Jorge Campos terkenal dengan seragamnya yangsangat mencolok sebagai penjaga gawang, kini Tm Howard melakukan sesuatu yng berbeda. Kiper kawakan asal Amerika itu mengenakan jersey hijau bercorak kamuflase seperti yang biasa dipakai para tentara. Dengan seragam ini, ia terlihat lebih sangar.


4.Real Madrid (Musim 2011/2012)

 Bagi banyak penggila bola di dunia, mungkin cukup mengagetkan kala Real Madrid bertandang ke Mestalla di putaran pertama musim ini. CR7 cs memakai seraam yang tidak biasa dipakai oleh Neo Galacticos. Ya, mereka mengenakan seragam away berwarna merah, warna yang jarang dipakai oleh peraih 9 titel Liga Champions tersebut. Los Blancos lebih sering memakai seragam away berwarna hitam atau biru sebagai pendamping seragam putih andalan mereka. Namun musim ini mereka memilih seragam merah walau sedikit diprotes para suporter. Namun kabarnya musim depan mereka tidak akan memakai seragam merah lagi. Ada Rumor mereka akan memakai seragam away hijau.

Marcelo dan Jose Maria Callejon dengan seragam away merah.
5. Arsenal (Musim 2011/2012)
 Musim ini memang bayak klub yang memakai jersey away dengan warna yang bukan warna khas mereka. Selain Real Madrid, The Gunners Arsenal juga melakukannya. Mereka merilis seragam away berwarna biru, beda dari biasanya. Dari musim musim sebelumya, Arsenal lebih sering memakai baju away kuning atau strip merah kuning.

6. Atletico Madrid ( Musim 2004/2005)

Yang ini sedikit nyeleneh. Seragam away klub sekota Real Madrid ini malah bermotif sarang laba-laba ala spiderman plus iklan Spiderman 2. Dengan seragam away ini, Fernando Torres cs kerap diolok olok oleh suporter lawan. Ternyata pembuatan jersey ini sebagai salah satu bentuk kontrak dengan Columbia Pictures sebagai sponsor utama.Atletico Madrid pun ikut mempromosikan film Spiderman 2 yang saat itu rilis.

0 komentar:

Posting Komentar